Rasmus Hojlund Bersiap Menggila di Liga Inggris

Rasmus Hojlund Bersiap Menggila di Liga Inggris

PARADE APPAREL – Sebuah keyakinan diungkapkan Erik ten Hag terkait Rasmus Hojlund. Ia optimis bahwa bomber muda itu bakal mencetak gol bagi Manchester United di Liga Inggris.

Rasmus Hojlund yang bergabung dengan Manchester United di musim panas kemarin mendapatkan banyak sorotan. Maklum, sekitar empat bulan membela Setan Merah ia gagal mempersembahkan satupun gol bagi Man United di ajang Liga Inggris.

Namun, penantian panjang Hojlund berakhir di tengah pekan kemarin. Ia mencetak gol itu membawa Manchester United meraih tiga poin di laga tersebut.

Erik ten Hag yakin bahwa Hojlund bakal mencetak gol lebih banyak lagi di Liga Inggris.

“Saya harus mengulangi perkataan saya, bahwa sejak awal saya selalu percaya bahwa ia mampu mencetak gol di Liga Inggris,” kata Ten Hag.

Pelatih asal Belanda itu mengaku sangat kagum dengan mentalitas yang dimiliki Hojlund.

Ia menyebut sang striker mendapatkan tekanan yang berat setelah empat bulan gagal mencetak gol di Liga Inggris.

Namun ia senang melihat sang striker mampu mengatasi masalah itu dengan baik.

“Kami tahu bahwa dia pemain yang luar biasa karena ia mampu mencetak banyak gol di Liga Champions dan juga di timnas Denmark, belum lagi ia bermain dengan baik di Austria dan di Italia. Selain itu ia juga punya karakter yang sangat kuat,” sambung Ten Hag.

Erik ten Hag optimistis bahwa gol Hojlund ke gawang Aston Villa itu bukan gola terakhir sang striker di ajang Epl pada musim ini.

Ia yakin sang striker bakal mencetak gol lebih banyak lagi setelah ia mencetak gol perdananya tersebut.

“Gol itu [vs Aston Villa] akan memberikannya kepercayaan diri dan ia bakal yakin bahwa ia bisa mencetak gol. Jadi saya optimistis dia bakal mencetak lebih banyak gol setelah ini,” pungkasnya.

Rasmus Hojlund sendiri kemungkinan besar akan dimainkan sebagai starter saat Manchester United bertandang ke markas Nottingham Forest dini hari nanti.

Sang striker bertekad untuk mencetak gol keduanya di ajang Liga Inggris pada laga ini.

Ini Alasan Manchester United Keok di Markas Nottingham

Ini Alasan Manchester United Keok di Markas Nottingham

PARADE APPARELManchester United (Man United) mampu meraih kemenangan pada pekan ke-19 Liga Inggris 2023/2024 dengan menekuk Aston Villa 3-2 di Old Trafford.

Manchester United boleh bergembira merayakan kemenangan krusial atas Aston Villa. Namun perjalanan musim ini masih sangat panjang dan selanjutnya akan menantang tuan rumah Nottingham Forest di City Ground, Minggu (31/1/2023) dini hari WIB.

Setan Merah wajib siaga apabila masih ingin melanjutkan tren positif mereka. Sebab posisi di klasemen sementara sudah kembali diambil alih West Ham di posisi 6, berkat kemenangan atas Arsenal.

Berikut ini beberapa faktor yang bisa membuat Manchester United kalah saat menghadapi tuan rumah Nottingham Forest.

Kita bisa melihat kemenangan Manchester United di markas Everton pada 26 November 2023. Kemudian inkonsistensi terjadi, ditahan Galatasaray di Liga Champions.

Kalah dari Newcastle di Liga Inggris, kemudian menang melawan Chelsea. Tapi lagi-lagi MU dipermalukan Bournemouth 3-0 di Liga Inggris.

Setelah itu pasukan Ten Hag kalah 0-1 dari Bayern Munchen di laga pamungkas fase grup Liga Champions.

Selanjutnya bisa menahan imbang Liverpool, lalu kalah 0-2 dari West Ham dan dikhiri dengan kemenangan krusial 3-2 melawan Aston Villa.

Di lain kubu, Nottingham bukanlah lawan yang bisa disepelekan begitu saja. Secara posisi di klasemen memang berada di urutan 16 dengan 17 poin. Mereka rawan lengser ke zona degradasi.

Namun mereka punya modal luar biasa untuk meladeni Manchester United. Mereka baru saja menggasak tuan rumah Newcastle 3-1 tengah pekan ini, sebuah kemenangan fantastis.

Kemudian jangan lupakan beberapa laga krusial lain yang diraih Nottingham. Mereka tercatat pernah mengalahkan Chelsea dan Aston Villa di musim ini. Sementara pada pertemuan pertama kontra MU, Nottingham memberikan perlawanan alot dengan skor akhir 2-3 untuk Setan Merah.

Satu pemain Nottingham yang bisa membuat repot Manchester United adalah Anthony Elanga. Ia dibuang MU ke Nottingham pada musim panas lalu dan diprediksi bakal membuat Setan Merah merana.

Manchester United Kini Bisa Cengin Arsenal dan Man City

Manchester United Kini Bisa Cengin Arsenal dan Man City

PARADE APPARELManchester United memang tim unik. Di laga yang seharusnya bisa dimenangi. MU biasanya justru berakhir kalah. Sebaliknya, ketika tidak diunggulkan, eh MU memetik kemenangan mengejutkan.

Terbaru, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB, Manchester United meladeni Aston Villa di Old Trafford dalam duel boxing day Premier League 2023/2024. Pertandingan ini krusial bagi kedua tim.

MU Wajib menang untuk memutus tren negatif, Villa, andai menang bisa menggeser Liverpool di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024.

Laga berlangsung sengit, Villa unggul dua gol lebih dahulu melalui John McGinn (21′) dan Leander Dendoncker (26′). MU lantas bangkit di babak kedua lewat aksi Alejandro Garnacho (59′, 71′) dan Rasmus Hojlund (82′).

Aston Villa adalah kuda hitam Liga Inggris musim ini. Bahkan skuad Unai Emery digadang bisa jadi juara kejuatan, sama seperti kisah Leicester City beberapa tahun lalu.

Di pertandingan tadi, Villa lebih unggul. Apalagi mereka memang punya tren positif saat menghadapi tim-tim dari The Big Six musim ini.

Aston Villa sudah mengalahkan Chelsea, Manchester City, Arsenal dan Tottenham. Karena itu wajar jika mereka diunggulkan atas MU yang lebih tidak konsisten.

Nah, dalam situasi seperti ini, MU justru membuat kejutan dengan mematahkan spekulasi negatif dan meraih kemenangan.

Hasil positif atas Aston Villa ini seharusnya bisa jadi modal jemawa Manchester United terhadap klub-klub rival.

Bahkan Man City dan Arsenal yang dianggap dua tim terkuat musim ini pun harus gugur di hadapan skuad Emery.

MU hampir kalah, ketinggalan dulu 0-1, tapi kemudian bisa bangkit di babak kedua untuk comeback 3-2. Jelas skuad MU boleh percaya diri.

Fans Setan Merah juga bisa sedikit menyombong: kok bisa ada tim kalah dari Aston Villa?

Faktanya memang tim-tim the big six pernah jadi korban Villa.

Kemenangan atas Villa ini pun membuktikan kebiasaan aneh MU di bawah Ten Hag. Entah mengapa, ketika diprediksi bakal main buruk dan kalah, MU justru bisa membuat kejutan.

Kasus ini terjadi beberapa pekan lalu. MU bertandang ke Anfield menghadapi Liverpool. Di atas kertas, Liverpool harusnya menang besar dengan mudah tanpa kendala.

Anehnya, MU bisa main cukup baik. Bertahan mati-matian untuk memaksakan hasil imbang 0-0. Bagi Liverpool, meski imbang, rasanya seperti kalah.

Sebaliknya, di laga yang seharusnya bisa dimenangi, seperti duel kontra West Ham pekan lalu. Mereka justru keok 0-2 tanpa perlawanan.

Sekarang tantangan untuk skuad Erik ten Hag adalah menggunakan kemenangan ini sebagai modal untuk bermain lebih baik di laga-laga berikutnya. MU belum bisa konsisten musim ini.

“Anda juga harus menganalisis alasannya [tidak bisa konsisten]. Kami sering mengubah-ubah tim dan tidak bisa rutin. Kami tahu sepak bola adalah soal performa solid dan konsistensi,” ujar Ten Hag.

“Namun, kami tahu kami harus lebih baik lagi. Saya yakin ketika ada lebih banyak pemain yang tersedia [pulih cedera], khususnya di posisi-posisi kunci, kami akan bermain lebih konsisten,” tutupnya.

Sambutan Hangat Erik ten Hag ke Bos Baru Manchester United

Sambutan Hangat Erik ten Hag ke Bos Baru Manchester United

PARADE APPARELManchester United resmi mengumumkan Sir Jim Ratcliffe sebagai pemilik baru klub pada malam natal 2023. Hal ini mendapat sambutan hangat dari sang manajer, Erik ten Hag.

Erik ten Hag menyambut baik kedatangan Sir Jim Ratcliffe sebagai pemangku kepentingan minoritas di klub.

Ketua INEOS itu baru menyelesaikan kesepakatan senilai 1,25 miliar Pounds untuk 25 persen saham Manchester United dan akan menginvestasikan lebih dari 236 juta Pound untuk memperbarui infrastruktur klub yang sarat hutang itu.

Selasa kemarin, direktur olahraga INEOS, Sir Dave Brailsford berada di Old Trafford untuk menyaksikan kebangkitan Setan Merah dari puasa menang.

Manchester United berhasil comeback dari ketertinggalan 2-0 saat menghadapi Aston Villa, dan berhasil menutup laga dengan kemenangan 3-2.

Dalam pertandingan terlihat beberapa elemen terbaik dan terburuk dalam permainan mereka. Sejauh ini, Erik ten Hag masih belum menemukan racikan padu untuk membuat anak asuhnya konsisten menang.

Pelatih berkepala pelontos itu mengatakan, ia berharap bisa bekerja sama dengan INEOS, yang akan bertanggung jawab atas Man United ke depannya.

Direktur olahraga INEOS Sir Dave Brailsford, tengah, berada di tribun penonton di Old Trafford pada Selasa malam
Direktur olahraga INEOS Sir Dave Brailsford, tengah, berada di tribun penonton di Old Trafford pada Selasa malam

“Saya pikir ini hal positif bagi klub. Mereka (INEOS) punya banyak pengalaman dalam olahraga di level tertinggi, di Formula 1 (bersama Marcedes), tim balap sepeda dan klub sepakbola lainnya (Nice dan Lausanne) sehingga itu bisa membantu kami untuk mencapai target terbaik,” kata ten Hag.

“Mereka juga menanti untuk segera bergabung dengan kami dan kami ingin bekerja sama dengan mereka.” Dikutip dari Belfast Telegraph, Rabu (27/12/2023).

Ratcliffe sendiri berjanji ke fans akan bertanggung jawab penuh untuk membawa klub kembali pada puncak kejayaannya.

Tapi pihaknya juga meminta kesabaran, karena ada banyak hal perlu dibenahi dari sisi internal dan external klub.

“INEOS berada dalam jangka panjang (bersama Man United). Akan membutuhkan waktu dan kesabaran,” tulis surat Ratcliffe ke Manchester United Supporters Trust, Fans.

“Saya ingin menulis surat kepada Anda saat ini mengingat peran penting para penggemar terhadap masa depan Manchester United karena kami menyadari tanggung jawab kami sebagai penjaga klub atas nama Anda,” tulis Ratcliffe.

“Saya yakin kami dapat menghadirkan kesuksesasan olahraga di lapangan untuk melengkapi kesuksesan komersial yang akan dinikmati oleh klub.”

“Hal ini memerlukan waktu dan kesabaran serta ketelitian dan manajemen profesional tingkat tinggi.”

“Anda ambisius untuk Man United dan kami juga. Tidak ada jaminan dalam olahraga, perubahan membutuhkan waktu, namun kami melakukannya untuk jangka panjang dan bersama-sama kami ingin membantu membawa Manchester United kembali ke tempat seharusnya, di puncak sepakbola Inggris, Eropa dan dunia.”

“Saya mengambil tanggung jawab itu dengan sangat serius”

“Harap dicatat bahwa, seperti halnya kesepakatan apa pun, hal ini tunduk pada proses penandatanganan peraturan yang biasa dan oleh karena itu kami tidak berharap untuk berbicara secara terbuka mengenai masalah klub sampai kesepakatan selesai.”

Sir Jim Ratcliffe sendiri kini sudah berusia 71 tahun, diketahui ia juga menjadi fans fanatik MU sejak kecil.

Sosoknya mulai menjadi sorotan saat pemilik klub sebelumnya keluarga Glazer membuka opse penjualan saham.

Bersama pengusaha Qatar Syeikh Jassim, Ratcliffe bersaing untuk mengawasi pembelian klub hingga Oktober 2023 kemarin.

Tawaran Syeikh Jassim untuk mengakuisisi penuh klub rupanya ditolak. Sedangkan, Glazer menerima Ratcliffe dengan penawaran saham minoritas yang signifikan.

 

Winger Berbakat Barcelona Bakal Gantikan Posisi Jadon Sancho di Manchester United?

Winger Berbakat Barcelona Bakal Gantikan Posisi Jadon Sancho di Manchester United?

PARADE APPAREL – Klub Liga Inggris, Manchester United kini mulai menaruh atensi tinggi ke winger berbakat Barcelona.

Muncul rumor bahwa winger di Barcelona ini bakal segera menggantikan posisi Jadon Sancho di Manchester United.

Manchester United sudah dikabarkan siap melego Jadon Sancho ke Arab Saudi, hal ini sebagaimana dilaporkan Sportsmole.

Sebelumnya, mereka ingin menggantikannya dengan Donyell Malen dan Borussia Dortmund. Namun, winger Barcelona (Rapinha) juga ikut masuk radar mereka.

Media Spanyol, Sport juga melaporkan bahwa Rapinha menjadi salah satu sosok yang tengah diincar Setan Merah untuk mengganti Sancho.

Meski tengah dilirik, tapi belum tentu eks bintang Leeds United itu bakal jadi prioritas mereka di bursa transfer musim dingin 2024.

Hanya saja, Barcelona sendiri sudah terbuka untuk mempertimbangkan semua proposal yang datang untuk pemain berusia 27 tahun tersebut.

Musim ini, Rapinha kesulitan untuk menjadi starter di bawah strategi Xavi Hernandez.

Xavi sendiri lebih suka menurunkan Lamine Yamal, Ferran Torres dan Joao Felix.

Dengan setuasi ini, Raphinha musim ini hanya dimainkan 16 kali dengan 738 menit bermain saja. Namun, ia sukses mencetak 2 gol dan 6 assist.

Sehingga Barcelona pun siap mencepaknya di Januari 2024. Hal ini membuat Manchester United punya peluang besar untuk mendapatkan pengganti sempurna bagi Sancho.

Hanya saja, karena Raphinha sebenarnya masih tajam dan masih punya kontrak sampai 2027, ia memiliki harga pasar 60 juta euro berdasarkan Transfermarkt.

Di sisi lain, Donny van de Beek selangkah lagi meninggalkan Manchester United untuk bisa merapat ke Eintracht Frankfurt.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano lewat unggahannya di Twitter.

Disebutkan Romani, eks gelandang Ajax Amsterdam tersebut kini sudah berada di Kota Frankfurt untuk menjalani pemeriksaan medis.

Hal ini dilakukan sebelum Donny van de Beek diresmikan sebagai pemain Eintracht Frankfurt, meski hanya berstatus sebagai pemain pinjaman.

Dengan situasi ini, maka Juventus merana. Sebab, mereka selama ini sudah santer dikabarkan dekat dengan transfer Van de Beek.

“Mengonfirmasi bahwa Donny van de Beek sudah berada di Frankfurt, dia menyelesaikan pemeriksaan kesehatan sebagai pemain baru Eintracht saat ini,” tulis Fabrizio Romano.

“Kesepakatan pinjaman dari Man United. Klausul opsi beli tidak wajib dengan biaya yang disepakati 11 juta euro ditambah tambahan 4 juta euro,” terang Romano.

Lebih lanjut, rival domestik Bayern Munchen tersebut juga memiliki opsi pembelian secara permanen setelah pinjaman berakhir dengan mahar sebesar 15 juta euro plus bonus.

3 Bomber Serie A Jawaban Doa Manchester United

3 Bomber Serie A Jawaban Doa Manchester United

PARADE APPAREL Setidaknya ada 3 pemain Serie A yang layak didatangkan oleh raksasa Liga Inggris, Manchester United di bursa transfer 2024.

Manchester United sendiri mulai merasakan dampak badai cedera yang menerpa skuadnya. Hal ini membuat dana 183 juta Pounds yang dilego Setan Merah pada transfer musim panas lalu seolah mubazir.

Ya, baik Andre Onana, Mason Mount ataupun Rasmus Hojlund sejauh ini masih saja bapuk ketika di lapangan. Erik ten Hag juga sangat jarang bisa menurunkan susunan pemain terbaiknya akibat banyak yang cedera.

Kondisi ini membuat Manchester United kembali disibukkan dengan urusan mendatangkan pemain pada jendela transfer musim dingin 2024 mendatang.

Setan Merah mesti bergerak cepat dalam mendatangkan pemain anyar jika ingin tetap kompetitif di tahun baru.

Secara khsusus, Paul Ince menyebut bahwa Manchester United mesti mendatangkan striker anyar.

Hal ini dirasa cukup mendesak, mengingat terlalu berisiko menggantungkan harapan lini serang pada striker semuda Rasmus Hojlund.

“Lautaro Martinez dan Victor Osimhen adalah dua pemain yang diincar oleh klub-klub Liga Inggris,” ujar Paul Ince, dikutip dari Manchester Evening News.

“Terutama Osimhen, yang hubungannya dengan Napoli sedikit kongsi. Apalagi, Hojlund bukan finisher yang sempurna,” tuturnya.

Selain dua pemain tersebut, Paul juga menyebut satu nama lain yang dinilai bakal cemerlang ketika bermain di Liga Inggris.

Martinez dan Osimhen jelas (cocok). Domenico Berardi juga akan fantastis kalau bermain di Liga Inggris,” terang Paul.

Lantas, seperti apa kualitas ketiga striker tersebut, sehingga layak untuk didatangkan Manchester United pada bursa transfer 2024 mendatang? Berikut ulasan lengkapnya.

Lautaro Martinez bukanlah sosok asing bagi Setan Merah. Penyerang asal Argentina ini telah masuj daftar incaran Ten Hag dalam sejak bursa trasnfer musim panas lalu.

Musim ini, ia telah tampil 23 kali di semua kompetisi bersama Inter Milan dan menyumbang 17 gol dan 4 assist.

Catatan ini tentunya lebih dari cukup untuk membuktikan keganasan sang pemain di area pertahanan lawan, sekaligus membuatnya makin menarik di mata Erik ten Hag.

Dengan mandulnya striker Man United musim ini kehadiran Lautaro Martinez diyakini bisa membuat lini depan Setan Merah kembali ditakuti.

Sementara, bersama dengan Khvicha Kvaratskhelia, Victor Osimhen adalah sosok kunci keberhasilan Napoli menjuarai Liga Italia musim lalu.

Pada musim ini saja, penyeerang asal Nigeria tersebut mempertahankan ketajamannya dengan mencetak 8 gol dan 3 assist dari 17 penampilan.

Hubungan yang memburuk dengan Napoli membuat Osimhen menjadi salah satu pemain paling diincar klub-klub top Eropa. Selain Manchester United, Liverpool kabarnya juga berminat untuk mendatangkannya.

Terakhir, Domenico Berardi merupakan pemain sayap andalan Sassuolo. Musim ini, ia telah tampil 14 kali di semua kompetisi dan mencetal 9 gol serta 3 assist.

Memiliki naluri mencetak gol kelas dunia, rasanya agak mubazir melihat Domeniceo Berardi hanya bermain di klub sekelas Sassuolo, yang tak mejeng di kompetisi Eropa musim ini.

Namun, Manchester United harus bergerak cepat, pasalnya Domenico Berardi juga menjadi incaran utama Juventus untuk menggantikan Federico Chiesa jika sewaktu-waktu hengkang dari Juventus.