Bek Rp 695 M Berdarah Indonesia Dikontrak Aston Villa

Bek Rp 695 M Berdarah Indonesia Dikontrak Aston Villa

Klub Premier League, Aston Villa, dilaporkan berhasil bersepakat dengan Chelsea untuk mendatangkan bek kiri keturunan Indonesia dengan nilai pasar Rp 695,2 miliar, yakni Ian Maatens.

Menurut laporan Fabrizio Romano, bek Timnas Belanda itu kemungkinan akan ditebus Villa dengan nilai transfer sekitar 35-40 juta euro (Rp729-833 miliar).

“Villa menawarkan kontrak enam tahun, dengan pihak klub dan pemain ingin kesepakatan diselesaikan pekan ini,” kata Romano dalam akun X-nya pada Kamis.

Bek keturunan Indonesia itu musim lalu dipinjamkan kepada Borussia Dortmund yang dia antarkan ke final Liga Champions.

Dia bersedia bergabung dengan Aston Villa karena tampil dalam Liga Champions musim depan.

The Blues sempat memasukkan striker Jhon Duran dalam kesepakatan dengan Aston Villa sebelum memutuskan menjual Maatsen.

Dortmund sempat berusaha mengontrak Maatsen awal bulan ini setelah meminjam sang pemain musim lalu, tetapi klub Bundesliga itu tak bersedia menggelontorkan dana sebesar 35 juta poundsterling seperti diminta Chelsea.

Maatsen tengah bergabung dengan Belanda untuk Euro 2024 sehingga belum bisa merampungkan transfer ke Aston Villa.

Chelsea mendatangkan Maatsen dari PSV pada 2019, tetapi hanya tampil 16 laga bersama klub Liga Inggris tersebut.

Pemain berusia 22 tahun itu lebih sering dipinjamkan oleh the Blues, ke Charlton Athletic, Coventry City, Burnley, dan Borussia Dortmund.

Mykhailo Mudryk Mulai Mempesona di Chelsea

Mykhailo Mudryk Mulai Mempesona di Chelsea

PARADE APPARELMykhailo Mudryk perlahan tapi pasti mulai membuktikan kualitasnya sebagai pemain Chelsea.

Keran gol Mudryk terbuka beberapa pekan lalu dan dia terus menambah koleksinya.

Sejak bergabung dengan Chelsea, Mudryk memang jadi salah satu pemain yang paling sering dikritik. Dia dianggap tidak cukup bagus untuk Chelsea, sering buang-buang peluang, bahkan sempat dicadangkan.

Gol Mudryk juga tidak kunjung tiba setelah berbulan-bulan membela Chelsea. Mudryk akhirnya bisa mencetak gol pertama untuk Chelsea di Liga Inggris beberapa bulan lalu, laga kontra Fulham di pekan ke-7.

Gol debut itu sudah ditunggu-tunggu sepanjang 255 hari dan 24 pertandingan.

Terbaru, Mudryk kembali mencetak gol untuk membantu Chelsea mengalahkan Crystal Palace (2-1), Kamis (28/12/2023) dinoi hari WIB.

Ini adalah gol ketiga Mudryk di Liga Inggris, dua terakhir dicetak secara beruntun di Stamford Bridge.

Pertandingan tidak berjalan mudah bagi Chelsea hampir saja Palace memaksakan hasil imbang, Chelsea sedikit lengah.

Kali ini Mykhailo Mudryk membawa Chelsea unggul lebih dahulu lewat golnya di menit ke-13. Palace lantas menyamakan kedudukan melalui Michael Olise di menit ke-45+1.

Palace main cukup baik dan hampir memaksakan hasil imbang. Beruntung Chelsea bisa kembali unggul lewat gol penalti Noni Madueke di menit ke-89.

Gol ke gawang Palace tadi menambah koleksi Mudryk jadi tiga gol di Liga Inggris 2023/2024 ini. Angkanya memang masih belum memuaskan, tapi Mudryk mulai terlihat menarik.

Kontra Palace tadi, pergerakan tanpa bola Mudryk patut diacungi jempol. Dia tampak semakin nyetel dengan pergerakan lini serang Chelsea secara keseluruhan.

Mudryk sekarang bisa berada di tempat yang tepat dan waktu yang tepat untuk memaksimalkan peluang. Dia tampak bermain lebih lepas, lebih nyaman.

Mungkin gol perdana ke gawang Fulham beberapa bulan lalu telah mengangkat beban berat di pundah Mudryk. Sekarang dia bisa bermain lebih lepas, lebih menarik.

Chelsea Hidup Segan, Mati Tak Mau

Chelsea Hidup Segan, Mati Tak Mau

PARADE APPARELChelsea baru saja berhasil meraih kemenangan penting ketika meladeni Crystal Palace dalam duel tengah pekan boxing day Liga Inggris 2023/2024. The Blues kembali ke jalur kemenangan.

Bermain di Stamford Bridge, Chelsea tampil tangguh membekuk tim tamu dengan skor 2-1.

Pertandingan tidak berjalan mudah, hampir saja Chelsea dipaksa main imbang.

Kali ini Mykhailo Mudryk membawa Chelsea unggul lebih dahulu lewat golnya di menit ke-13.

Palace lantas menyamakan kedudukan melalui Michael Olise di menit ke-45+1.

Tim tamu sendiri bermain cukup baik dan hampir memaksakan hasil imbang. Beruntung Chelsea bisa kembali unggul lewat gol penalti Noni Madueke di menit ke-89.

Sejak awal musim, masalah utama Chelsea memang ada pada inkonsistensi. Mereka tidak bisa menyuguhkan level performa yang sama dari pekan ke pekan.

Kini Pochettino pun membocorkan bahwa sebenarnya yang jadi masalah The Blues adalah minimnya daya juang.

Para pemain tidak memperlihatkan keinginan kuat untuk bersaing.

“Performa kami dari awal musim tidak buruk, bahkan bisa dibilang cukup bagus. Namun, dalam hal daya juang, kami ada di posisi paling rendah,” ujar Pochettino.

“Sepak bola adalah soal menunjukkan kualitas dan pengetahuan dalam persiapan bermain soal cara menekan lawa dan membangun serangan dari belakang, demikian seterusnya.”

“Namun, pada satu momen dalam 90 menit pertandingan, Anda pun harus menunjukkan keinginan untuk bersaing. Kami perlu mengembangkan itu.” tandasnya.

Jalannya Pertandingan

Bertanding di depan pendukungnya sendiri, Chelsea sempat mendapat perlawanan dari Crystal Palace. Chelsea mampu unggul lebih dulu pada menit ke-13.

Mykhailo Mudryk membuat Chelsea unggul 1-0. Pemain asal Ukraina tersebut menjebol gawang Dean Henderson setelah menuntaskan umpan sikang Malo Gusto.

Namun, Chelsea tidak mampu memperthankan keunggulannya itu sampai jeda. Michael Olise mencetak gol di menit ke-45+1 dan skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Nicolas Jackson sempat menjebol gawang Palace pada menit ke-78. Namun, gol itu dianulir wasit karena offside setelah meninjau VAR.

Memasuki menit ke-87, Chelsea mendapat penalti. Eberechi Eze melanggar Noni Madueke di kotak terlarang.

Noni Madueke maju sebagai eksekutor dan mampu menunaikan tugasnya dengan baik. Dia menjebol gawang Palace dari titik putih.

Crystal Palace tak mampu membalas di sisa waktu yang ada. Chelsea merengkuh tiga poin setelah pertandinga berakhir dengan skor 2-1.

Demi Akhiri Tren Flop, Chelsea Incar Bintang Real Madrid

Demi Akhiri Tren Flop, Chelsea Incar Bintang Real Madrid

PARADE APPAREL – Klub Liga Inggris, Chelsea kabarnya tengah mengincar sosok pemain bintang Real Madrid, Ferland Mendy demi mengakhiri tren flop klub.

Di sisi lain, Chelsea melepas Trevoh Chalobah ke AS Roma guna mensukseskan ambisi tersebut.

Chelsea dan AS Roma masing-masing sudah mencapai kesepakatan untuk transfer Trevoh Chalobah pada musim dingin Januari 2024 mendatang.

Chalobah memang jarang diturunkan di skuad utama dalam waktu belakangan ini sehingga nasib masa depannya pun dipertanyakan.

Hal ini membuat kabar bahwa dirinya bakal dijual pada bursa transfer musim dingin 2024 pun menyeruak di berbagai media.

Dilansir dari II Romanista mengatakan bahwa kedua klub raksasa itu sudah saling bertemu untuk membahas masa depan Trevoh.

Pertemuan tersebut terjadi di London, Inggris untuk membahas nilai transfer.

Di sisi lain, Mauricio Pochetteino selaku pelatih The Blues juga sudah merestyu kepergian Chalobah ke Liga Italia nanti.

Rumor ini juga sebelumnya sempat disinggung pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano. Ia mengatakan bahwa Chalobah kemungkinan akan segera meninggalkan Stamford Bridge pada awal Januari 2024.

Selain hendak melego Trevoh Chalobah ke AS Roma, Chelsea juga tengah mengincar Ferland Mendy dari Real Madrid.

Melansir Caught Offside, Chelsea saat ini mengincar beberapa pemain anyar untuk diboyong pada bursa transfer mendatang.

The Blues juga dilaporkan sudah menandai sejumlah bek baru salah satunya ialah Ferland Mendy.

Kedatangan Mendy dilandasi karena dirinya memiliki waktu menit bermain yang kurang bersama Los Blancos.

Sehingga dirinya memutuskan untuk hengkang dari Santiago Bernabeu dan mencari klub baru yang siap menampungnya.

The Blues sendiri siap menampung Mendy jika dirinya benar-benar hengkang pada bursa transfer mendatang.

Sang bek kini masih memiliki kontrak yang cukup panjang yakni sampai musim panas 2025.

Mendatangkan Ferland Mendy sendiri sangat menguntungkan bagi The Blues karena ia digadang bisa jadi Kyle Walker versi Chelsea.

Namun kedatangan Mendy juga bisa menjadi bencana bagi pemain Chelsea lainnya yang bisa saja tergusur yakni Ben Chilwell maupun Marc Cucurella.

 

Chelsea Siap Depak 7 Pemain Demi Gaet Gyokeres

Chelsea Siap Depak 7 Pemain Demi Gaet Gyokeres

PARADE APPAREL – Rumor transfer klub Liga Inggris, Chelsea dilaporkan akan mendepak 7 pemain dan sodorkan mahar mahal untuk menggaet Viktor Gyokeres.

Chelsea diketahui sedang dalam inkonsistensi performa, di mana telah mengalami tujuh kekalahan dalam 16 pertandingan di Liga Inggris.

Hasil ini membuat Chelsea berada di peringkat ke-12 dengan torehan 19 poin saja di papan klasemen Liga domestik.

Hal ini membuat Mauricio Pochettino jadi sorotan karena belum berhasil membawa Chelsea ke masa jaya.

Alhasil, Pochettino dikabarkan tengah serius merombak skuad utamanya agar bisa bangkit dari keterpurukan pada musim 2023/2024 ini.

Bahkan Pochettuno siap mendepak sebanyak 7 pemain yang dianggap tak memberikan dampak untuk tim utama.

Dilansir dari Team Talk, ketujuh pemain tersebut ialah Noni Madueke Trevoh Chalobah, Armando Broja, Marc Cucurella.

Kemudian ada Alex Disasi, Ian Maatsen dan Malo Gusto yang bakal dijual kemungkinan dalam dua jendela transfer berikutnya.

Pochettino berencana menjual tujuh pemain tersebut dan uang yang didapatkannya digunakan untuk membeli pemain baru.

Selain mendepak 7 pemain, Chelsea dikabarkan siap menggelontorkan dana fantastis untuk Viktor Gyokeres.

Chelsea saat ini juga tengah getol mencari pemain baru, salah satu yang diincarnya adalah Viktor Gyolkeres dari Sporting CP.

Viktor sebelumnya bergabung dengan Brighton, namun beberapa kali dipinjamkan ke klub lain seperti Swansea, Coventry dan lainnya.

Namun akhirnya kini Viktor Gyokeres bergabung dengan Sporting CP dan menunjukkan kualitasnya di Portugal.

Tercatat dirinya telah mencetak 15 gol dan tujuh assist dalam 18 penampilannya di semua kompetisi bersama Sporting CP.

Namun klun sempat mengumumkan bahwa pemain berusia 25 tahun itu memiliki klausul pelepasan senilai 100 juta euro.

Kebetulan Chelsea sendiri minat untuk mendatangkannya, apalagi karena Viktor dulunya bermain di Liga Inggris maka tak akan sulit untuk kembali beradaptasi.

Akan tetapi Chelsea harus siap menggelontorkan dana dengan kocek dalam yakni sebesar 100 juta euro untuk memboyongnya.

Selain itu mendapatkan Viktor Gyokeres tentunya juga tak akan mudah karena The Blues harus bersaing dengan klub lain.

Pasalnya, Arsenal juga dikabarkan memiliki minat yang sama.